Mobil Bekas
dibawah 100 Juta
5 Pilihan Toyota Avanza Bekas Harga di Bawah Rp 100 Juta.
Avanza, Mobil SEJUTA UMAT di Indonesia
Toyota Avanza dengan harga di bawah Rp 100 juta bisa menjadi pilihan bagi mereka yang ingin memiliki mobil pertama.
Pilihan Mobil LMPV Terjangkau, Avanza Seken BRO!
Tidak bisa dipungkiri bahwa masyarakat Indonesia masih sangat menyukai LMPV sebagai tunggangan mereka. Toyota Avanza pun menjadi salah satu pilihan utamanya. Maklum, mobil ini memang telah memiliki sejarah panjang di Indonesia dan merupakan salah satu kendaraan terlaris.
Beberapa Pilihan Avanza Seken dibawah 100 juta
Toyota Avanza saat ini dijual dengan dua pilihan mesin yaitu kapasitas 1.3 liter dan 1.5 liter serta terbagi dalam beberapa tipe. Dan berikut adalah daftar harga Toyota Avanza di bulan Agustus 2020.
1.3 E STD M/T Rp. 197.700.000
1.3 E STD A/T Rp. 208.900.000
1.3 E M/T Rp. 200.200.000
1.3 E A/T Rp. 211.400.000
1.3 G M/T Rp. 218.050.000
1.3 G A/T Rp. 228.750.000
1.5 G M/T Rp. 230.350.000
1.3 Veloz M/T Rp. 224.750.000
1.3 Veloz A/T Rp. 236.550.000
1.5 Veloz M/T Rp. 236.750.000
1.5 Veloz A/T Rp. 248.550.000Pilihan Toyota Avanza Bekas
Meski harga yang ditawarkan terbilang kompetitif, tetap saja tidak semua orang rela mengeluarkan dana sebesar itu sekaligus. Untuk itu, membeli mobil secara kredit atau membeli Toyota Avanza bekas bisa menjadi solusi.
Toyota Avanza E A/T 2014 Jakarta
Toyota Avanza bekas yang ditawarkan oleh Abdimotor ini dijual dengan harga Rp 99 juta dan diklaim masih bisa di nego. Selain cash, mobil ini juga bisa didapatkan dengan cara kredit melalui beberapa perusahaan pembiayaan. Bila dilihat dari foto, maka tampilan mobil terlihat masih baik dan mereka menjamin bukan bekas banjir dan tabrak.
Toyota Avanza G A/T 2012 Jakarta
Mobiel 58 yang berada di Jakarta Selatan merupakan dealer yang menawarkan Toyota Avanza bekas ini dengan harga Rp 95 juta. Mobil ini adalah tipe G dan bumper depan sudah dimodifikasi sehingga menyerupai Toyota Avanza Velos. Total perjalanan yang sudah ditempuh oleh Toyota Avanza G A/T bekas ini kurang lebih 120.000 km.
Toyota Avanza G 1.3 A/T Tangerang
Mobil berwarna silver ini dibanderol Rp 99 juta oleh Lapak Mobil di kawasan Tangerang. Toyota Avanza bekas ini di klaim memiliki surat-surat yang lengkap. Mereka juga menjamin bahwa kendaraan bukan bekas tabrak maupun banjir.
Closing
Tentunya masih banyak pilihan Toyota Avanza bekas dengan harga di bawah Rp 100 juta yang diiklankan di Google. Banyaknya pilihan tersebut diharapkan bisa memudahkan calon pelanggan mendapatkan mobil impiannya.